-->
  • Jelajahi

    Copyright © KabarJogja.ID - Kabar Jogja Hari Ini
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Minggu Besok, Pacuan Kuda Kelas Internasional Kembali ke Bantul

    18/04/25, 16:26 WIB Last Updated 2025-04-18T09:26:42Z

    Bantul, Kabar Jogja - Lapangan pacu kuda Stadion Sultan Agung, Bantul akan kembali menjadi tuan rumah gelaran pacuan kuda kelas nasional yang diselenggarakan SARGA.CO, Minggu (20/4).


    Bertajuk BNI Indonesia‘s Horse Racing: Triple Crown Serie 1 dan Pertiwi Cup 2025, Bantul tuan rumah putaran kedua dalam kalender event The Race of Rising Stars 2025.


    Co-Founder SARGA.CO, Aseanto Oudang mengatakan ajang ini merupakan kejuaraan Tier 2 dengan memperebutkan hadiah total sebesar Rp1 miliar, dan ditargetkan diikuti 200 kuda se-Indonesia.


    “Sampai hari ini tercatat 163 kuda siap berlaga. Kuda-kuda ini akan berlaga dalam 18 kelas, dengan satu kelas istimewa memperebutkan Pertiwi Cup 2025,” jelasnya Jumat (18/4)


    Aseanto mengatakan kuda-kuda yang akan berlaga berasal dari 13 daerah seperti Sumatera Utara, Sumatera Barat, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Bali, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara dan Nusa Tenggara Timur.


    “Bekerja sama dengan PP PORDASI yang akan mengorganisir jalannya pacuan (race) dari sisi teknis lintasan dan kesiapan peserta, kami yakin ajang ini akan menyajikan perlombaan adu cepat dan adu tangguh yang aman dan adil bagi seluruh kuda dan atlet peserta,” tambah Aseanto.


    VP Marketing & Operation SARGA.CO Kevin Jonathan Van Houten menjelaskan pihaknya tak hanya menyelenggarakan pacuan kuda. Namun juga diselenggarakan festival yang akan menampilkan berbagai stan UMKM dan penyanyi terkenal.


    ‘Di Sarga Festival, aka nada after race food and music festival. Penonton dapat menyaksikan penampilan Judika, Yura Yunita, Nassar, Arlida Putri, CDR dan Ndarboy Genk di panggung konser, serta mengakses ragam kuliner khas berbagai daerah di Indonesia yang disediakan di sejumlah food trucks di lokasi festival,” ucapnya.


    Penonton nanti dapat membeli tiket nonton pacuan kuda (race), tiket masuk festival (music), dan tiket terusan (nonton race dan masuk festival).


    Tiket nonton race tersedia mulai dari kelas reguler yang gratis, kelas tribun dengan pilihan Tribun A seharga Rp125.000- dan Tribun B seharga Rp75.000,-, serta kelas VIP yang terdiri dari VIP A seharga Rp2.900.000,- dan VIP B seharga Rp1.450.000,-.


    Diharapkan jalannya 18 race yang diikuti oleh kuda-kuda juara, dapat menyajikan tontonan yang seru, mendebarkan dan menghibur bagi para penonton. (Tio)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Sport

    +

    Milenial

    +
    close