-->
  • Jelajahi

    Copyright © KabarJogja.ID - Kabar Terkini Yogyakarta
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    KPU Membuka Pendaftaran Bagi 83.524 PPS se-DIY

    11/12/23, 20:23 WIB Last Updated 2023-12-11T13:23:51Z

    Yogyakarta, Kabar Jogja – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Istimewa Yogyakarta resmi membuka pendaftaran untuk mendapatkan 83.254 Petugas Pemungutan Suara (PPS) mulai 11-20 Desember. Mereka akan ditempatkan pada 11.932 TPS dengan periode kerja 25 Januari-25 Februari.


    Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU DIY, Sri Surani menjelaskan nantinya dalam proses pemungutan dan perhitungan suara akan ditempatkan tujuh PPS untuk setiap TPS.


    “Sebagai antisipasi insiden 2019 tidak terulang lagi. Kami mensyaratkan pelamar PPS harus berusia antara 17-55 tahun dengan pendidikan terakhir menengah sederajat. Kami juga mensyaratkan pelamar menguasai penggunaan teknologi informasi,” jelasnya saat jumpa pers Senin (11/12).


    Setelah waktu pendaftaran ditutup, nantinya akan dilakukan proses seleksi yang melibatkan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan pelantikan dilakukan 25 Desember.


    Rani menyatakan proses pendaftaran ini terbuka bagi siapa saja yang memenuhi persyaratan, tak terkecuali mereka penyandang disabilitas maupun perempuan.


    Kepala KPU DIY Ahmad Shidqi menerangkan penurunan kriteria usia bagi pelamar PPS ini sebagai hasil evaluasi dari pelaksanaan pemilu 2019. Dimana saat itu banyak petugas yang lanjut usia dan menderita penyakit penyerta.


    “Pelaksanaan Pilpres dan Pileg yang berbarengan nanti di 14 Februari, kita akan melakukan pemeriksaan awal terhadap seluruh pelamar PPS yang menyangkut tingkat kolesterol, gula dan tekanan darah,” jelasnya.


    Diharapkan nantinya para generasi muda bisa turut melamar menjadi PPS dengan tujuan agar terjadi regenerasi dan petugas yang mampu memanfaatkan perangkat teknologi informasi.


    Dimana nantinya mereka saat melaksanakan tugas akan mengunggah foto surat perhitungan suara secara nyata dalam aplikasi ‘SIREKAP’.


    ‘Khusus DIY, kita menargetkan seluruh logistik pemilu akan didistribusikan tiga hari menjelang hari H dengan prioritas TPS terjauh dan terbanyak jumlah pemilihnya. Baru menyasar yang dekat,” ungkapnya.


    Dari data untuk di Sleman telah ditetapkan sebanyak 3.457 TPS yang terdiri dari TPS regular dan khusus, Gunungkidul (2.709), Yogyakarta (1.298), Kulonprogo (1.302) dan Bantul (3.166).


    “Sedangkan untuk kebutuhan petugas Linmas di wilayah DIY adalah 23.864 orang Dimana nantinya akan ditempatkan dua orang tiap TPS,” tutup Ahmad. (Tio)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close