-->
  • Jelajahi

    Copyright © KabarJogja.ID - Kabar Terkini Yogyakarta
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Tali Lift Putus, Ketua DPRD DIY Patah Kaki

    15/09/20, 12:40 WIB Last Updated 2020-09-15T05:41:12Z


    Yogyakarta, Kabar Jogja – Hendak menghadiri rapat paripurna di ruang utama gedung DPRD DIY, Selasa (15/9), Ketua Nuryadi mengalami kecelakaan karena tali lift yang dinaikinya putus dan menyebabkan kakinya patah.


    Peristiwa ini terjadi pada pukul 9.45 WIB. Lift yang menyerupai lift barang ini terpasang di lantai belakang gedung utama DPRD yang khusus diminta Nuryadi untuk naik turun ke kantornya di lantai dua.


    “Jadi sebelum rapat paripurna, saya, Pak Dwi (Wakil Ketua Komisi B RB Dwi Wahyu) rapat di ruang Pak Nur. Saya kembali ke ruangan untuk persiapan, kedua orang itu lantas pergi ke bawah dengan lisf,” kata Huda kepada wartawan. 



    Suara keras sempat mengejutkan pekerja di DPRD DIY. Baru diketahui lift yang dinaiki Nuryadi dan Dwi jatuh langsung ke bawah dari lantai dua karena talinya putus. Kejadian itu membuat kaki kana Nuryadi patah dan Dwi mengalami luka di kakinya.


    Kedua orang itu lantas dirujuk ke RS Bethesda untuk mendapatkan perawatan sehingga tidak mengikuti rapat paripurna yang dihadiri Gubernur Sri Sultan Hamengku Buwono X. 


    Huda mengatakan lift itu diadakan atas permintaan Nuryadi pribadi dan tidak menggunakan APBD. Keberadaan lift khusus digunakan Nuryadi naik turun karena kondisi fisiknya tidak memungkinan untuk sering naik turun tangga.


    “Jadi memang secara fisik lift ini standar keamanannya tidak memadai karena seperti lift barang bukan untuk orang. Kita akan meminta lift ini dibongkar,” kata Huda.


    Atas peristiwa ini Huda meminta dilakukan evaluasi atas berbagai alat kerja atau sarana yang tidak memenuhi standar keselamatan.(set)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close