Yogyakarta – Sebuah perusahaan pengembangan aplikasi PT
Putra Nusantara Lestari meluncurkan produknya yang bernama AeroConnect.app. Untuk
memudahkan masyarakat maupun wisatawan mengakses transportasi maupun layanan
pariwisata di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Operational and Technical Director AeroConnect.app, Ardon
Ardianto mengatakan aplikasi karya lokal Yogyakartya ini diracik sedemikian rupa
dengan standar tertentu sehingga dapat dipakai oleh siapa saja. Baik itu
wisatawan domestik maupun mancanegara yang berkunjung ke Indonesia.
“Tidak kami pungkiri saat ini kondisi memang sulit dengan
adanya Covid-19, termasuk bidang transportasi dan wisata. Namun kami meyakini
setelah Covid-19 ini mereda, transportasi dan pariwisata akan semakin booming,
dan justru inilah saatnya Indonesia membangkitkan perekonomiannya dengan
mendukung karya-karya atau produk-produk lokal,” katanya dalam keterangan
tertulisnya pada Senin (27/4).
Aplikasi ini untuk pemesanan kendaraan dan layanan
pariwisata terpadu melalui kolaborasi dengan sistem pembayaran online. Selain
memesan kendaraan antar dan jemput penumpang, juga mengakomodir pemesanan VIP
service bandara, sewa mobil, pembelian tiket shuttle bandara, hingga penyediaan
jasa keimigrasian.
Aplikasi tersebut saat ini sudah dapat digunakan di DIY dan
akan segera hadir dalam bentuk kios digital di Bandar Udara Internasional
Yogyakarta (YIA), di Kabupaten Kulon Progo.
Pada tahap awal, AeroConnect.app menyediakan setidaknya lima
puluh armada mobil untuk melayani calon penumpang di wilayah DIY dan sekitarnya.
Jumlah ini diharapkan akan terus bertambah seiring meningkatnya kebutuhan
masyarakat Yogyakarta, terutama setelah pandemi Covid-19 berakhir.
Selanjutnya, aplikasi ini pun juga akan menambah armada
mobil di Bali dan Lombok untuk melayani kebutuhan masyarakat dan wisatawan
domestik maupun mancanegara di sana.