-->
  • Jelajahi

    Copyright © KabarJogja.ID - Kabar Terkini Yogyakarta
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Di Guci, Tim Media Touring 76 Yogyakarta Sempat Terpisah dan Bersitegang

    14/10/24, 19:24 WIB Last Updated 2024-10-14T12:25:26Z

    Yogyakarta, Kabar Jogja - Usai mengalami pengalaman menegangkan saat keberangkatan, peserta ‘Media Touring 76, Wartawan Yogyakarta Pelesir ke Guci’ harus menghadapi kerepotan karena tercerai berai. Kondisi ini dialami tim Forum Jurnalis Jogja (FJ2) saat berkunjung ke taman wisata air panas Guci, Tegal pada Minggu (13/10) pagi.


    Setelah menempuh perjalanan panjang, bermotor 10 jam dari Yogyakarta ke Tegal. Tim Media Touring 76 yang beranggotakan 12 peserta baru masuk ke kamar pukul 00.00 WIB.


    Suhu 19 derajat Celcius sangat dingin menusuk tulang, membuat semua peserta membeku dan berdiam diri di kamar melepaskan lelah. Karena ingin sampai di lokasi tidur, kami tidak sempat berpikiran membeli minuman maupun makanan untuk di kamar.


    “Untungnya masih ada sisa Pop Mie, bisa mengganjal sampai pagi. Mau keluar dingin sekali tidak kuat. Masalahnya kita kehabisan air putih, siapa yang mau keluar?’ tanya rekan satu kamar, Warjono pewarta koranbernas.id.



    Meski dinginnya tidak tertahankan, saya menggunakan jaket rangkap keluar mencari air minum. Sialnya, jarak toko terdekat dengan penginapan sejauh satu Km ke arah puncak. Sambil menggigil, saya membeli semua yang diperlukan untuk digunakan di kamar sampai pagi, agar tidak keluar lagi.


    Hawa dingin dan penatnya badan menjadi kombinasi ideal untuk tidur nyenyak. Meskipun hanya enam jam saja, namun kami mendapatkan tidur berkualitas. Terlebih, dari jendela kamar penginapan, kita disuguhi pemandangan gunung Slamet yang begitu megah di kejauhan saat pagi hari.


    Usai sarapan, seluruh anggota tim Media Touring 76 mempersiapkan diri dengan memanasi kendaraan masing-masing. Tidak lupa jas hujan Eiger, yang menyelamatkan tim menembus kabut ditengah hujan, dijemur di terik matahari pagi sebelum disimpan.


    Perjalanan ke taman wisata air panas Guci sejauh tiga sampai empat kilometer ke arah puncak tidak semudah yang dibayangkan. Hari itu, ribuan pengunjung seperti ditumpahkan ke kawasan Guci. Jalan utama macet dengan berbagai kendaraan.


    Melihat kondisi ini, pimpinan rombongan Sugiarto mengajak tim untuk berfoto saja dan segera bergegas melanjutkan perjalanan. Sayangnya ditengah upaya keluar dari keramaian dan kemacetan, tim malah tercerai berai.


    Chaidir dari deskdiy.pikiran-rakyat.com, berkomunikasi lewat aplikasi pesan agar seluruh anggota tim tidak bergerak sendiri-sendiri. Dirinya meminta semua kompak dan mematuhi arahan dari pimpinan rombongan.


    Alhasil, atas permintaannya seluruh tim bisa berkumpul kembali di pintu masuk pemungutan retribusi ke Guci.


    Sugiarto, pemimpin rombongan menjelaskan Guci, yang berada di ketinggian kurang lebih 1.050 meter diatas permukaan laut (Mdpl) ditetapkan sebagai tujuan touring karena ini destinasi populer di Jawa Tengah.


    “Setiap tahunnya, kawasan ini ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah. Meski tidak memiliki banyak waktu, tapi kami puas karena bisa menikmati keindahan alam yang memukau,” katanya.


    Media Touring 76 sukses digelar berkat dukungan Djarum 76, Telkomsel, Indofood, Gee Batik, Eiger, hingga Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) Yogyakarta, selain juga Gulala Azana Hotel & Resort Guci Tegal. (Tio)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close