-->
  • Jelajahi

    Copyright © KabarJogja.ID - Kabar Terkini Yogyakarta
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Usai Penetapan Nomor Urut Paslon, KPU Ingatkan Soal DLK dan Debat

    23/09/24, 14:31 WIB Last Updated 2024-09-23T07:31:40Z

    Bantul, Kabar Jogja - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bantul, Joko Santoso mengingatkan ketiga pasangan calon Bupati-Wakil Bupati di Pilkada Serentak 2024 untuk menyiapkan Dana Laporan Kampanye (DLK) dan persiapan debat.  


    Hari ini, Senin (23/9), KPU Bantul mengundi dan menetapkan nomor urut pasangan calon. Ketiga pasangan calon yang ditetapkan datang dengan iring-iringan pawai budaya dan partai pengusul.


    Pasangan yang pertama datang adalah Joko B Purnomo-Rony Wijaya Indra Gunawan. Disusul pasangan Abdul Halim Muslih-Aris Suharyanta dan terakhir pasangan Untoro Hariadi-Wahyudi Anggoro Hadi.


    Dari pengundian nomor urut, pasangan Untoro-Wahyudi mendapatkan nomor satu, pasangan Halim-Aris nomor dua dan pasangan Joko-Rony nomor tiga.


    “Nomor urut pasangan calon telah ditetapkan dalam rapat pleno KPU yang berlangsung terbuka. Ketetapan ini akan menjadi dasar penetapan gambar Paslon di surat suara,” terang Joko.


    Setelah ditetapkan, Joko mengingatkan ketiga pasangan calon hari ini untuk segera membuka rekening di bank sebagai syarat Dana Laporan Kampanye (DLK) paling akhir 24 September. Sehari sebelum dilangsungkannya masa kampanye.


    Ditambahkan, di tengah-tengah melaksanakan kampanye, KPU akan menyelenggarakan debat yang terbagi dalam tiga sesi. Meski belum ditetapkan waktunya, nantinya debat akan dimulai dengan debat pasangan, kemudian debat calon bupati dan diakhiri debat calon wakil bupati.


    Untoro Hariadi mengucapkan puji syukur dirinya dan pasangannya memperoleh nomor satu. Menurutnya angka satu adalah konsep permulaan dan akan membawa penyegaran serta pembaharuan bagi masyarakat Bantul.


    “Kami berjanji untuk membangkitkan ekonomi kerakyatan dan membuat rakyat Bantul bangga. Kita akan terbuka bagi siapa saja untuk bersama-sama membangun Bantul, asal tidak meninggal budaya wong Bantul,” kata Untoro.


    Calon Bupati nomor urut dua, Abdul Halim Muslih menyatakan perolehan nomor dua merupakan takdir yang mengingatkan dan menyadarkan bahwa manusia itu harus adil serta berbuat baik kepada sesama manusia.


    Disebutnya angka dua menunjukkan angka kesimbangan, yang melambangkan bahwa pemimpin daerah harus berkeadilan melayani warganya tanpa sekat dan semuanya harus mendapatkan layanan yang sama.


    “Kami mohon doa restu agar semua prestasi dan capaian pembangunan di 3,5 tahun kepemimpinan saya dapat dilanjutkan dan diteruskan. Agar Bantul bisa mencapai satu tingkat yang lebih baik di bidang kesehatan, pendidikan serta perekonomian,” katanya.


    Mendapatkan kesempatan berbicara paling akhir, Joko B Purnomo menyampaikan terima kasih kepada Bupati Halim yang selama 3,5 tahun mengajak dirinya bersama-sama membangun Bantul.


    “Kedepan kita akan fokus meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sehingga tidak sepenuhnya bergantung pada APBN maupun APBD DIY. Kita memiliki sumber daya yang besar di kawasan selatan,” paparnya.


    Sehingga dengan kesamaan visi dan misi antara pemerintah pusat dan provinsi, Joko menyebut dirinya bersama Rony akan mewujudkan Bantul yang berdaulat di bidang politik, berkepribadian dalam kebudayaan dan berdikari dalam ekonomi. (Tio)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close