Bantul, Kabar Jogja - Melalui Forum Komunikasi Organisasi Kemasyarakatan (Ormas), Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kebangpol) Bantul mengajak 117 organisasi masyarakat (Ormas) mewujudkan Pemilu damai.
Ajakan ini direalisasikan dalam wujud Deklarasi Damai Ormas Bantul Damai Dalam Kebhinekaan Pemilu, Pileg dan Pilkada 2024. Deklarasi dilaksanakan di Kopi Puncak Rindu, Selasa (17/10).
Kepala Kesbangpol Bantul Stephanus Heru Wismantara, berharap 117 Ormas mendukung pelaksanaan Pemilu dengan mendorong terciptanya suasana kondusif di masyarakat.
“117 Ormas yang terdaftar, memiliki peran dalam pengendalian menuju Bantul harmonis dan sejahtera. Rekan-rekan Ormas ini menjadi suatu kekuatan guna mendukung suasana kondusif masyarakat” ujar Heru.
Wakil Bupati Joko B Purnomo mengapresiasi hadirnya Ormas dan berharap mewujudkan terciptanya kedamaian pada Pemilu mendatang.
“Kami sangat mengapresiasi atas lahirnya ormas-ormas yang ada di Bantul.
"Keberadaan Ormas dengan squad yang sangat besar. Sehingga kami optimis sebagai penyelenggara pemerintahan daerah, kalangan rekan-rekan Ormas membantu percepatan kesejahteraan akan tergapai dengan baik” tutur Wabup Joko. (Tio)