-->
  • Jelajahi

    Copyright © KabarJogja.ID - Kabar Terkini Yogyakarta
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Dinominasikan di Empat Kategori, Diskominfo Bantul Raih Satu Penghargaan Kemenkominfo

    31/10/23, 15:29 WIB Last Updated 2023-10-31T08:29:46Z


    Bantul, Kabar Jogja - Di ajang Anugerah Media Humas yang diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kemenkominfo), Dinas Komunikasi dan Informasi Bantul meraih empat perhargaan.

    Berlangsung di Surabaya pada Senin (30/10), di Anugerah Media Humas, Diskominfo mengikuti enam kategori yaitu Kampanye Komunikasi Publik, Siaran Pers, Inhouse Magazine, Media Sosial, Media AudioVisual, dan Website.

    "Diskominfo Bantul lolos menjadi nominator dalam 4 kategori, yakni Kampanye Komunikasi Publik, Inhouse Magazine, Siaran Pers, dan Media Audiovisual," kata Kepala Diskominfo Bobot Ariffi’ Aidin, Selasa (31/10).

    Dari empat nominator, Diskominfo Bantul berhasil meraih juara sebagai terbaik pertama dalam kategori Inhouse Magazine. Penghargaan diterima langsung Bobot.

    Ia mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung hingga kami dapat meraih penghargaan ini. 

    "Pencapaian ini sekaligus bukti Diskominfo Bantul mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi," ucapnya.

    Atas penghargaan ini, Diskominfo Bantul terus akan meningkatkan komitmen untuk senantiasa beradaptasi dan memanfaatkan peluang lewat teknologi ini juga sesuai dengan arahan Bupati Abdul Halim Muslih terkait Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) maupun Smart City. 

    Dirinya bercerita kalau dulu mau baca berita harus tunggu terbit cetak, sekarang berita maupun informasi bisa diakses di mana pun. Itu pula yang terjadi pada transformasi digital di bidang kehumasan.

    "Bagaimana kita mengelola media pemerintah kabupaten Bantul agar tidak hanya sekadar memberi informasi atau pemahaman tertentu, tapi juga dampak dan manfaatnya terhadap publik. Media yang kita jalankan itu talk to human, harus betul-betul bisa jadi jembatan terdekat yang menghubungkan pemerintah dengan masyarakat," jelasnya.

    Dengan satu penghargaan dari empat nominasi, Bibit menjadikan ini sebagai pemicu semangat untuk bekerja lebih baik dan terus berinovasi di setiap kegiatan kehumasan. (Tio)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close